August 20, 2010 | Author: frans
Banyak orang yang saya kenal mengeluh kalau pendapatannya tidak cukup dan selalu merasa kekurangan. Dari yang penghasilannya $30,000 bahkan $150,000 mengatakan hal yang sama. Jujur saya awalnya saya bingung tapi akhirnya saya belajar satu hal.
Jika kita membuka Kamus Besar Bahasa Indonesia, salah satu arti kaya adalah mempunyai banyak harta. Mempunyai banyak harta itu terjadi jika pengeluaran yang kita keluarkan lebih kecil dari pendapatan. Jika pengeluaran lebih besar dari pendapatan itu namanya lebih besar pasak daripada tiang dan selamanya ia akan merasa kekurangan.
Banyak orang yang besar pengeluarannya justru mengikuti penghasilannya, misalnya saat ia berpenghasilan $3,000 sebulan ternyata pengeluarannya $3,100. Saat ia naik gajinya menjadi $3,500 justru pengeluarannya naik lagi menjadi $3,600 dan terus seperti itu. Kondisi ini justru tidak akan pernah habis dan berapapun yang ia hasilkan akan terus menerus merasa kurang. Padahal jika andaikan saat penghasilannya $3,500 dia bisa mempertahankan pengeluarannya tetap $3,100 justru dia sudah bisa sedikit manjadi kaya. Karena dia sudah surplus $400.
Category:
Tips
| | 1 Comments