July 14, 2009 | Author: frans
Setelah sekitar 13 hari di Jakarta, akhirnya tetap harus kembali lagi. Beneran gak berasa cepet banget waktu berlalu. Seakan seperti mimpi saja, kemarin masih bersama keluarga sekarang sendiri lagi :(.
Waktu-waktu indah yang dilalui beserta keluarga memang gak bisa terbayar dengan uang berapa pun juga.

Oh iya waktu kemarin balik ke sini, nyaris ketinggalan pesawat lagi. Kacau gak tuh. Beneran kapok deh kalo transit sekarang. Jadi begini masalahnya, sekarang di Indonesia itu menerapkan 2x Airport Tax dimana dahulu cuma 1x saja karena toh saya ke Bali cuma Transit, gak keluar bandara teteup aja kena Airport Tax. Trus konyolnya sekarang ini walau kita datang pagi-pagi ke bandara itu useless, karena urusan dengan Imigrasi kalo misalnya kita transit tidak lagi di Jakarta tapi di daerah di mana kita Transit. Konyol khan? Bagusnya saya gak harus lagi bawa-bawa barang sendiri untuk pindah pesawat.

Category: General  | 
July 01, 2009 | Author: frans
null
Tidak terasa lebih dari setahun atau lebih tepatnya sekitar setahun lima bulan berada di Sydney seorang diri. Sambil menanti Istri dan anak untuk bisa ke Sydney, tapi yang dinanti tidak kian terjadi. Masalah flek paru yang dialami istri membuatnya makin berlarut-larut, dimana imigrasi Australia mengharuskan bagi mereka yang menderita flek paru harus menjalani pemeriksaan dahak. Pemeriksaan dahak ini diperkirakan akan memakan waktu sekitar 3 bulan, karena konon kabarnya dahak itu akan dibiakkan dan dipastikan bahwa dahak itu tidak membawa bibit penyakit TBC. Sekarang masalahnya sudah sekitar tiga bulan berjalan dahak itu tidak kunjung keluar :(.

Agak sedikit kecewa memang, karena kejadian ini. Tapi mau dikata apa, mau tidak mau, suka tidak suka tetap kami harus hadapi bersama. Tidak terasa betapa kangennya dengan anak dan istri di Jakarta. Terlebih saat foto-foto dan video yang dikirimkan oleh adik ipar saya Siet Fong via email membuat makin kangen saja.

Category: General  |